(Foto:Ilustrasi Paspor Indonesia) |
Direktur Jenderal
Imigrasi, Silmy Karim mengatakan bahwa, pergantian warna paspor tersebut
dilakukan untuk meningkatkan keamanan. “Nanti akan ada tambahan pengamanan di
paspor baru demi meningkatkan keamanan,” ungkap Silmy.
Lebih lanjut ia mengungkapkan jika perubahan warna paspor ini nantinya bertujuan untuk menghindari pemalsuan. Ia juga menuturkan bahwa paspor memiliki tingkat keamanan yang lebih tinggi daripada uang kertas yang beredar. Pada uang biasa, bahan pencetaknya akan menggunakan tinta seperti tinta UV dan tinta intaglio, kertas, pita pengamanan, tanda air, dan teknologi hologram. “Sementara di paspor, selain pengamanan yang ada di uang kertas, ditambahkan juga chip elektronik yang memuat data biometrik dan teknik dalam mencetak (perso),” jelasnya.
Terkait dengan
perkembangannya, ia mengatakan bahwa saat ini masih dalam tahap desain. Lebih
lanjut, Silmy mengungkapkan bahwa paspor dengan warna baru direncanakan akan
terbit satu tahun setelah desain baru resmi diumumkan.
“Untuk penerbitannya,
direncanakan pada 17 Agustus 2025,” kata Silmy. Terkait dengan bocoran desain
dan warna dari paspor, Silmy hanya mengatakan bahwa nantinya paspor akan
memakai tone warna khas Indonesia.
(ZIK/TIM)
0 Komentar