HUT ke-20 Kota Pariaman, Kolaborasi Wujudkan Percepatan Pembangunan

 

(Foto:dok)
Padang Pariaman,KORANTRANSAKSI.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kota Pariaman, DPRD menggelar Rapat Paripurna, rapat yang dihadiri semua elemen tokoh masyarakat pendiri Kota Pariaman ini. dibuka langsung oleh Ketua DPRD kota Pariaman Fitri Nora bertempat di Gedung DPRD, Manggung Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman, Sabtu (2/7).

Dikatakan Wako Pariaman Genius Umar, kami atas nama Pemerintah Kota Pariaman mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berjasa untuk membangun kota ini.

Wako mengungkapkan bahwa untuk membangun kota ini semua yang terlibat dari pemerintah kota, DPRD dan masyarakat baik di ranah maupun di rantau . Jika koloborasi itu tercapai, pembangunan yang bersifat partisipatif, maka percepatan pembangunan akan terwujud.

“Ini terbukti bahwa Kota Pariaman dapat memacu pertumbuhan dan ekonomi dengan membangun infrastruktur, jalan, konsep waterfrontcity yang didukung oleh pusat, daerah dan provinsi. Provinsi Sumatera Barat ikut serta membangun Kota Pariaman, karena Kota Pariamana adalah bagian dari Provinsi Sumbar.

Kalau kolaborasi antara pusat, provinsi dan pemerintah kota, masyarakat ranah dan rantau berjalan baik, maka Kota Pariaman akan lebih cepat lebih maju,” pungkasnya.

Sementara itu, Gubernur Sumbar Mahyeldi menyampaikan bahwasanya sinergi antara Kepala daerah dan wakilnya serta DPRD sangat baik, inilah kunci kesuksesan pembangunan.

“Kota Pariaman memiliki spot-spot wisata, sehingga Kota Pariaman bukan hanya tempat persinggahan tetapi sudah menjadi tujuan untuk berwisata. Pariwisata merupakan hal yang menarik wisatawan untuk datang, maka ini tentu akan mendorong pertumbuhan ekonomi,” ujarnya

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan bahwa Kota Pariaman memiliki banyak tokoh dan perantau, untuk itu perlu dibangun komunikasi yang baik lagi dengan perantau-perantau dan Kota Pariaman lebih fokus untuk menggerakkan ke arah mana, maka hasilnya akan nyata.

“Untuk membuat komitmen kita, jika kabupaten/kota bisa mendapatkan lahan, sesuai kewenangan kita pembangunan akan disinergikan,” tutupnya. (BAS/VER)


Posting Komentar

0 Komentar