PRIORITASKAN SDM BIDANG PENDIDIKAN DAN KESEHATAN,MUSRENBANG KELURAHAN SAWAH BARU CIPUTAT BERLANGSUNG

Acara Musrenbang Tingkat Kelurahan Di hadiri Oleh Wakil Walikota Tangsel H.Benyamin Davnie (Foto:dok)

Tangsel, KORANTRANSAKSI.Com - Rabu,22 Desember 2020 Kelurahan Sawah baru Kecamatan Ciputat Tangerang Selatan, yang bertempat Di Aula Kelurahan,berlangsung Acara Musrenbang Tingkat Kelurahan.

Dalam Acara tersebut hadir Wakil Walikota Tangsel H.Benyamin Davnie, Anggota DPRD dari Partai Golkar H.Sukarya S.ag,juga Anggota DPRD dari partai Hanura Ari Wibawa S.sos, Kasubag DPRD Firdaus SE Msi. Sek cam Kecamatan Ciputat Ir Ali Akbar Msi, dan lurah Sawah Baru Muslim SE. Serta para tamu undangan lainnya.

Musrenbang Tingkat Kelurahan itu sendiri digelar bertujuan membahas usulan dan rancangan program pembangunan bagi tiap usulan warga terkait pembangunan baik di bidang fisik,sosial,dan ekonomi.


Para Tokoh Masyarakat Yang Ikut Hadir Dalam Acara Musrenbang Tingkat Kelurahan (Foto:dok)

Dalam momen tersebut Sekcam Kecamatan Ciputat Ir.H.Ali Akbar Msi memaparkan sedikit tentang arti dan tujuan Musrenbang yaitu menampung tiap usulan usulan masyarakat terkait pembangunan di wilayah masing masing dan disampaikan kepada pimpinan diatas, baik dalam kategori belanja langsung. 

"Untuk pembangunan fisik,maupun non fisik,dengan sasaran menampung Aspirasi warga untuk pembangunan diwilayah tiap Kelurahan masing masing”, ungkap Ali Akbar dalam sambutannya.

Hal senada juga disampaikan H Sukarya(DPRD), ia menekankan bahwa untuk Musrenbang Tahun 2020 agar di perbanyak dibidang SDM yaitu bidang Pendidikan dan Kesehatan ungkapan disela sela sambutan singkat dlm acara itu. (OKTA)***

Posting Komentar

0 Komentar