DPC Gerindra Kota Bekasi Lantik Pengurus BAPPDA

Pelantikan pengurus Badan Pemenangan Pemilu Kapala Daerah (BAPPDA).
Pelantikan pengurus Badan Pemenangan Pemilu Kapala Daerah (BAPPDA).
BEKASI, KORANTRANSAKSI.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Bekasi menggelar pelantikan pengurus Badan Pemenangan Pemilu Kapala Daerah (BAPPDA) di Komplek Ruko Jalan Mustika Sari No. 19, Senin (5/06/2017) sore. Acara ini dirangkai dengan buka puasa bersama.
Acara pelantikan pengurus BAPPDA ini dihadiri oleh kurang lebih 300 kader, diantaranya seluruh Pengurus Anak Cabang, Pengurus Anak Ranting dan beberapa Anggota Dewan Fraksi Partai Gerindra. Turut hadir perwakilan dari partai PKS DPD Kota Bekasi, perwakilan dari PPP, Partai Demokrat serta segenap kader dan simpatisan Partai Gerindra.
Ketua DPC Gerindra Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung dalam sambutannya menyampaikan bahwa mulai tanggal 6 Juni 2017 pendaftaran calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi dibuka. Ia mengatakan bahwa kesempatan terbuka lebar, baik dari kader partai ataupun dari luar partai. “Kita akan mencari calon pemimpin yang benar-benar memiliki jiwa kepemimpinan, yang siap mengabdi untuk masyarakat Kota Bekasi. Kita akan jaring melalui mekanisme partai yang sudah ditetapkan,” jelasnya.
BAPPDA ini, jelas Tanjung, dibentuk dan ditujukan bahwa Gerindra sebagai partai yang berkoalisi dengan PKS, memang sedang mencari seorang figur Pemimpin yang bisa menjadi pelayan bagi masyarakat Kota Bekasi yang merata, adil dan berkeadilan. Bukan menjadi pemimpin penikmat uang rakyat, artinya Gerindra dan PKS ingin warganya bahagia serta kotanya maju, bukan kotanya maju rakyatnya tak bahagia,” tuturnya.
“Secara tehnisnya nanti bisa ditanyakan langsung bagaimana rundown ke ketua BAPPDA. Saya hanya menyampaikan pandangan umum saja. Yang jelas, bahwa penjaringan ini akan dilakukan selama 1 bulan,” imbuhnya.
Sekarang ini di Kota Bekasi, lanjut Tanjung, begitu banyak gedung menjulang tinggi terbangun tapi masih ada warganya tidur di kuburan dan di pinggir-pinggir kali. “Inikan tidak manusiawi, padahal setiap warga negara mempunyai hak yang sama, sebagaimana yang termaktub dalam Undang-Undang Dasar 1945 dan itu termasuk dalam tanggung jawab negara,” tegasnya.
“Intinya Kami dan PKS tidak takut dan terus berjuang walau hanya dua partai saja. Koalisi Merah Putih tak akan gentar selangkah pun. Itu Kita tunjukkan di Jakarta kemarin. Walau hanya dua partai, kami solid dan bisa menang. Pilkada Bekasi pun demikian, sebab Pilkada Kota Bekasi ala Pilgub Kota Jakarta. Karena rakyatnya sudah pintar dan sudah tau siapa yang sungguh-sungguh memperjuangkan Mereka,” paparnya.
Terkait pencalonan ini, Ibnu Hajar Tanjung telah mendapat dukungan dari 9 PAC untuk maju sebagai kandidat calon walikota. Namun ia memberi kesempatan yang seluas-luasnya kepada kader yang ingin mencalon. Tanjung pun menambahkan, bahwa DPC Gerindra Kota Bekasi mendukung sepenuhnya H Mulyadi menjadi calon gubernur Jawa Barat.
Sementara itu, Ketua BAPPDA Partai Gerindra Kota Bekasi mengatakan bahwa pihaknya tidak mematok kuota bakal calon walikota dan wakil walikota Bekasi. “Kami telah menyiapkan segala sesuatunya, baik formulir pendaftaran dan lainnya. Tidak ada kuota untuk bakal calon walikota dan wakil. Kami menampung sebanyak-banyaknya,” pungkasnya. (SN)

Posting Komentar

0 Komentar