Baru 3 Bulan Diperbaiki, Jalan Sudah Hancur

Jalan dalam kondisi rusak.

Warga meminta pemerintah segera memperbaiki jalan rusak tersebut, demi keamanan dan kenyamanan masyrakat.


Malang, Trans - Warga Desa Putat Lor, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang mengeluhkan kondisi jalan yang baru dikerjakan oleh tim sapu lobang (salob) tiga bulan lalu, kini sudah rusak dan sangat memprihatinkan. Kerusakan jalan tersebut, disinyalir karena buruknya kualitas kinerja tim Salob, Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang. Sehingga jalan yang baru berumur jagung sudah kembali berlubang.

Selain rusak parah akibat berlubang hal ini juga sangat rawan terjadinya kecelakaan bagi para pengguna jalan yang sering melintas, terutama bagi anak sekolah yang pagi dan siang melintasi jalan tersebut. Melihat kondisi ini, salah seorang warga Putat Lor, berinisial PN (45) mengatakan, jalan tersebut baru tiga bulan lalu diperbaiki namun sudah kembali berlubang.

Dirinya berharap, agar Pemerintah bisa memperhatikan rusaknya jalan tersebut, untuk segera memperbaiki demi keamanan dan kenyamanan masyarakat, sebelum ada yang menjadi korban akibat terjatuh. Sebab jalan tersebut adalah akses utama untuk menuju ke Kecamatan Gondanglegi. "Jalan ini baru tiga bulan lalu selesai dikerjakan, tapi sudah rusak parah dan ini sudah terjadi lama,” jelas PN, Selasa (1/11/2016).

“Belakangan ini kondisi jalanannya semakin parah. Maka dari itu saya sebagai warga yang juga sering melintas disini dan warga lainnya, meminta kepada Pemerintah, utamanya Dinas PU Bina marga Kabupaten Malang agar secepatnya melakukan perbaikan. Karena jalan ini hampir setiap hari dilalui banyak orang terutama anak-anak sekolah. Sekali lagi kami berharap agar pemerintah secepatnya bisa memperbaiki jalan ini sebelum ada korban yang terjatuh,” pungkasnya. (Gus/Nes)

Posting Komentar

0 Komentar