Seorang WNA Diduga Mengurung Diri di Apartemen TKP Petugas Imigrasi Terjatuh di Tangerang

 

Petugas saat tiba di Lokasi Kejadian pria yang diduga merupakan petugas imigrasi jakarta barat yang terjatuh dari lantai 19 Apartemen di Tangerang (Foto:dok)
Jakarta, KORANTRANSAKSI.com – Seorang Petugas Imigrasi Jakarta Barat yakni Tri Fattah Firdaus tewas  terjatuh dari lantai 19 apartemen di Ciledug, Kota Tangerang. Seorang WN Korea ditemukan di unit apartemen lokasi korban tewas. Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan bahwa, "Jadi di unit apartemen tersebut korban tidak sendiri, ada seorang WN Korea”, uajrnya.

Hengki mengungkapkan bahwa, petugas keamanan apartemen mencoba membuka pintu unit apartemen lokasi korban jatuh. Namun pria Korea tersebut menutup diri. "Sudah dicoba diminta buka pintu oleh petugas sekuriti, akan tetapi WN Korea ini mengurung diri," katanya.

Saat ini tim Ditreskrimum Polda Metro Jaya berada di lokasi untuk mengevakuasi WN Korea tersebut. "Kami masih mencoba melakukan evakuasi terhadap WN Korea ini," katanya.

Sementara itu, pria yang terjatuh dari lantai apartemen di Ciledug, Kota Tangerang Peristiwa ini terjadi pada pukul 02.30 WIB. Korban tewas jatuh dari lantai 19 apartemen. Korban tersebut merupakan petugas Kantor Imigrasi Jakarta Barat. (ZIK)

 

 

Posting Komentar

0 Komentar